Nilai Rupiah Merosot di Awal Bulan

- 1 Juli 2022, 11:41 WIB
Uang pecahan 100 dan 10 ribu rupiah/ Foto Realitas
Uang pecahan 100 dan 10 ribu rupiah/ Foto Realitas /

 

Realitasttu.com - Pengamat pasar uang Indonesia mengatakan rupiah melemah diawal Bulan Juli ini. melemahnya rupiah ini dikatakan merosot hingga Rp.15.000 per 1 dolar AS.

Merosotnya nilai rupiah ini dari point 43 atau 0,29 persen ke level Rp.14.946 per 1 dolar AS, dibandingkan posisi pada penutupan perdagangan sebelumnya Rp14.903 per dolar AS.

Salah pelaku seorang pasar, Ariston Tjendra mengatakan, nilai rupiah hari ini diperkirakan makin melemah.

 

Baca Juga: Tarif Listrik Mulai Naik, Ini Rincian Golongan Tarif Naik

 

"Nilai tukar rupiah masih berpotensi melemah hari ini karena isu The Fed dan resesi," kata pengamat pasar uang Ariston Tjendra saat dihubungi di Jakarta, Jumat 01 Juli 2022, dikutip Antaranews.com.

Ariston menjelaskan merosotnya nilai rupiah membuat sejumlah pelaku pasar pesimis terkait isu resesi.

Selain itu, lanjut Ariston, rilis data inflasi AS semalam masih mendukung kebijakan kenaikan suku bunga acuan AS yang agresif.

Halaman:

Editor: Yulius S. Amuna

Sumber: Antaranews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x