Bhabinkamtibmas Kefa Utara Sampaikan Pesan Penting ke Warga Binaan Saat Patroli Dialogis

- 1 September 2023, 20:47 WIB
Foto : Bhabinkamtibmas Kefa Utara, Bripka M.Virmon, S.H, saat melakukan pengecekan di Rumah Bendahara Wanita Tani
Foto : Bhabinkamtibmas Kefa Utara, Bripka M.Virmon, S.H, saat melakukan pengecekan di Rumah Bendahara Wanita Tani /

Realitasttu.com - Bhabinkamtibmas Kelurahan Kefa Utara, Kecamatan Kota Kefamenanu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), pada hari ini Jumat, 1 September 2023 melaksanakan patroli dialogis dan berkunjung ke rumah bendahara kelompok wanita tani atasnama Yoneta Ato Suni, di wilayah binaannya di lingkungan Kensulat, RT 013, RW 005.

Kunjungan tersebut guna mengecek dana arisan kelompok wanita tani ansaof mese yang ada di wilayah binaannya.

Pengecekan dana itu yakni, mengecek dana arisan yang ada di tangan anggota dan yang ada di buku tabungan.

Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas Kelurahan Kefa Utara, Bripka M.Virmon, S.H, kepada media memberikan beberapa himbauan kepada warga binaannya yakni diantaranya tentang Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) Human Trafficking agar masyarakat tidak menjadi korban.

Selain itu Bripka Virmon juga memberikan himbauan tentang kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), himbauan agar masyarakat tetap menjaga Kamtibmas di lingkungan tempat tinggal masing-masing, dan memberikan masukan kepada Bendahara Kelompok Wanita Tani agar melakukan usaha UMKM digital yg mana proses penjualan hasil usaha berupa sayur mayur dan kain tenun melalu sarana media sosial, berupa Cek book, WA grup, IG dan sarana media lainnya.

Baca Juga: Maxim Telah Hadir di Soe, NTT, Tawarkan Layanan Transportasi Online Hemat dengan Promo Menarik

"Perlu adanya penggunaan Media Sosial, sehingga lebih memudahkan kita untuk proses penjualan, agar tidak perlu kita harus jalan keliling, yang mana harus menguras tenaga dan fisik kita, proses penjualan sarana digital sangat lebih bagus dan lebih mudah, dalam proses penjualan hasil usaha kita," Ujar Bhabinkamtibmas Kelurahan Kefa Utara, Bripka M.Virmon, S.H.

Halaman:

Editor: Agustinus Abatan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x