Guna Cari solusi Terkait Penggusuran Warga Papua, Tiga Pilar Jakpus Kunjungi Mess Papua

- 28 Oktober 2022, 11:00 WIB
Jajaran Polres Jakpus melaksanakan Kunjungan dan Silaturahmi ke Mess Cendrawasih (Mess Papua). (Foto: PMJ News)
Jajaran Polres Jakpus melaksanakan Kunjungan dan Silaturahmi ke Mess Cendrawasih (Mess Papua). (Foto: PMJ News) /

Realitasttu.com - Kunjungan dan silaturahmi oleh Tiga Pilar Jakarta Pusat yaitu Walikota Jakpus Dhany Sukma, Kapolres Metro Jakpus Kombes Pol. Komarudin, S.I.K., M.M. dan Dandim 0501/JP BS Kolonel Inf. Ato Sudiatna ke Mess Cendrawasih (Mess Papua) yang berlokasi di Jl. Kyai Mas Mansyur Kel. Kebon Melati Kec. Tanah Abang Jakarta Pusat, Rabu, 26 Oktober 2022 Sekitar pukul 21.00 WIB.

Dikutip dari pmjnews.com, Pada kegiatan kunjungan ini hadir juga Anggota DPRD Prov DKI Jakarta dari Fraksi PDIP Ibu Waode Herlina, Camat Tanah Abang Diki Suherlan, Kabag Kesbangpol Prov DKI Jakarta Topan Bakri, Kapolsek metro Tanah Abang Kompol. Pandji Ramadhan, Danramil Tanah Abang Mayor. Saryono dan Ketua IKBP Bapak Ayub.

Tiga Pilar Jakarta Pusat mendatangi Mess Cendrawasih guna berdiskusi bersama warga yang tinggal di Mess itu untuk mendapatkan solusi mengenai penggusuran warga oleh Pemprov Papua.

Baca Juga: Pabrik Kerajinan Mainan Kayu di Bogor Habis Dilahap Api

Bapak Marten Benny Mara selaku Ketua RW di Mess Cendrawasih (Mess Papua) menyambut kedatangan tiga pilar Jakarta Pusat dan sangat berterima kasih dan berharap dengan adanya diskusi akan mendapatkan solusi yang terbaik.

"Selamat datang kepada Bapak Walikota, Bapak Kapolres dan Bapak Dandim yang sudah hadir di tengah-tengah masyarakat Mess Papua, saya percaya dengan berdiskusinya kita bersama kita pasti akan mendapat solusi yang baik, kami masyarakat Papua sangat berterimakasih" Ucapnya di awal kunjungan.

Wali Kota Jakarta Pusat Dhany Sukma saat menyampaikan sambutan berharap agar agenda hari ini bisa mendengar peristiwa dan asal usul terbentuknya Mess Papua serta warga dapat menyampaikan keluhan dan keinginannya.

Baca Juga: Anggota Dittipidsiber Polri Aditya Cahya Jadi Saksi Pada Persidangan Hendra Kurniawan

"Alhamdulillah malam ini kita bisa berkumpul 3 pilar di tengah-tengah masyarakat mess papua dan saya berharap agenda hari ini kami bisa mendengarkan peristiwa dan asal usul terbentuknya Mess Cendrawasih atau Mess Papua terdahulu," ujarnya.

Halaman:

Editor: Agustinus Abatan

Sumber: pmjnews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x