Jadwal Seleksi CPNS dan PPPK 2024 Diundur, Simak Jadwal Lengkapnya

- 13 Maret 2024, 14:10 WIB
Ilustrasi CPNS 2024. Foto: Nova Wahyudi/ANTARA FOTO
Ilustrasi CPNS 2024. Foto: Nova Wahyudi/ANTARA FOTO /

- Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia atau di luar negeri sesuai dengan kebutuhan instansi pemerintah.

Formasi CPNS

Formasi CPNS 2024 dipersiapkan dengan jumlah yang lebih besar dari sebelumnya, mencapai total 2,3 juta formasi yang tersedia. Berikut rincian mengenai formasi CPNS 2024:

Instansi pusat akan membuka 429.183 formasi, terdiri dari 207.247 formasi untuk CPNS dan 221.936 formasi untuk PPPK, meliputi posisi guru, dosen, tenaga kesehatan, dan tenaga teknis.

Instansi daerah akan membuka 1.867.333 formasi, dengan 483.575 formasi untuk CPNS dan 1.383.758 formasi untuk PPPK. Formasi PPPK di instansi daerah akan dialokasikan untuk guru, tenaga kesehatan, dan tenaga teknis.

Untuk mengetahui formasi CPNS yang tersedia di tahun ini, berikut adalah panduan singkat yang dapat diikuti, mengacu pada pengalaman pendaftaran CPNS tahun sebelumnya:

- Kunjungi situs web sscasn.bkn.go.id.

- Pilih opsi “Pilih Tingkat Pendidikan”.

- Di kolom “Cari program studi…”, pilih jurusan Anda.

- Jika diperlukan, pada kolom “Cari instansi…”, Anda dapat memilih instansi tertentu (opsional).

- Pilih jenis pengadaan CPNS atau PPPK (jika diperlukan, opsional).

Halaman:

Editor: Alfridus Ciompah


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah