Pilkada TTU 2024: Mantan Anggota DPR RI Kristina Muki Resmi Daftar Sebagai Cakada di Partai Golkar

19 April 2024, 17:55 WIB
Mantan Anggota DPR RI Kristina Muki saat mendaftar di DPD II Golkar TTU sebagai bakal Calon Kepala Daerah Kabupaten pada Pilkada 2024. /Istimewa /

Realitasttu.com - Mantan Anggota DPR RI dari Partai Nasdem yakni Kristina Muki resmi mendaftar di DPD II Partai Golongan Karya (Golkar) sebagai Bakal Calon Kepala Daerah (Cakada) pada Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) Timor Tengah Utara (TTU) tahun 2024. 

Kristina Muki yang adalah istri Mantan Bupati TTU dua periode yakni Raymundus Sau Fernades mendaftar di Partai Golkar pada Jumat, 19 April 2024. 

Kepada media usai mendaftarkan diri Kristina Muki mengatakan, dirinya kembali mendaftar untuk bertarung di Pilkada 2024 sebagai Calon Kepala Daerah TTU.  

Baca Juga: Pilkada TTU 2024: Bakal Calon Mendaftar di Partai Golkar Berpeluang Lebih dari 3 Orang

Dirinya mengungkapkan saat ini baru mendaftar di salah satu Partai Politik (Parpol) yakni Partai Golkar.

"Saya mendaftar sebagai bakal calon bupati, saat ini baru mendaftar secara resmi di partai Golkar, yang lain belum," ujarnya. 

Baca Juga: Mantan Kapolda NTT, Johni Asadoma Daftar Jadi Bakal Calon Gubernur NTT

Sebelumnya diberitakan, Dewan Pimpinan Daerah Dua (DPD II) Partai Golongan Karya (Golkar), Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) resmi buka pendaftaran bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024 ini. 

Pembukaan pendaftaran bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati dibuka pada Rabu, 17 April 2024. 

Pendaftaran di Partai Golkar TTU akan dibuka selama tiga hari yakni tanggal 17-19 April 2025. 

Ketua tim 7 penerimaan pendaftaran Wilhelmus Kusi Mesi OKI mengatakan secara internal DPP Partai Golkar telah menetapkan ketua DPD II Partai Golkar kabupaten TTU Kristoforus Efi sebagai calon bupati yang akan diusung dalam pilkada TTU 2024.

Baca Juga: Horoskop Capricorn Hari Jumat 19 April 2024

Namun Partai Golkar tetap membuka pendaftaran secara terbuka bagi seluruh masyarakat di Kabupaten TTU untuk mendaftar sebagai Cabup maupun Cawabup.

"Yang daftar di partai Golkar bisa sudah dalam bentuk paket sebagai Bacabup-Bacawabup atau pun masing-masing," ujar Wilem sapaan akrabnya. 

Wilem menegaskan,bagi masyarakat yang ingin mendaftar di partai Golkar cukup mengisi biodata diri dan formulir yang disiapkan oleh panitia.

Baca Juga: Pilkada 2024: Pendaftaran Hari Kedua, Tiga Bakal Calon Mendaftar di Partai Golkar TTU

Ia memastikan tidak ada mahar atau biaya administrasi apapun yang akan dibebankan kepada Bacabup-Bacawabup yang ingin mendaftar di partai Golkar nantinya.

"Kita tegaskan untuk pendaftaran ini tidak ada biaya 1 rupiah pun,"tandasnya.***

 

Editor: Alfridus Ciompah

Tags

Terkini

Terpopuler