BMKG Sebut Kabupaten TTU dan Dua Kabupaten Lain Akan di Guyur Curah Hujan Tinggi

- 11 Juni 2022, 22:25 WIB
Ilustrasi hujan lebat
Ilustrasi hujan lebat /

 

Realitasttu.com- Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan Kabupaten Timor Tengah Utara, dan dua kabupaten lainnya yakni Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) dan Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur akan diguyur curah hujan tinggi.

Curah hujan tinggi di tiga Kabupaten itu  berpotensi memicu terjadinya bencana alam seperti banjir, banjir bandang, tanah longsor dan sambaran petir.

Dilansir dari ANTARA Kepala Stasiun Klimatologi Kelas II Kupang Rahmattulloh Adji mengatakan, curah hujan tinggi ini lebih dari 300 mililiter ini berpeluang terjadi di tiga Kabupaten di Wilayah NTT pada prakiraan Dasarian II Juni 2022.

Baca Juga: Waspada, BMKG Sebut 3 Hari Kedepan Beberapa Wilayah Perairan NTT Peluang Dilanda Gelombang Tinggi

“Curah Hujan dengan kategori tinggi (lebih dari 300 mililiter) berpeluang melanda Kabupaten Kupang, Kabupaten Timor Tengah Utara, dan Kabupaten Timor Tengah Selatan,” katanya di Kupang, Sabtu 11 Juni 2022 di kutip dari ANTARA.

Selain itu, ia menjelaskan secara umum untuk Wilayah NTT menurut peta prakiraan deterministik Dasarian II, Juni 2022 akan mengalami curah hujan rendah (0,55 mililiter) dan hanya sebagian kecil yang di prakirakan mengalami curah hujan tinggi.

Baca Juga: Potensi Hujan Disertai Petir di NTT, BMKG Menghimbau Warga Tetap Waspada

Pada kesempatan itu, ia menambahkan untuk warga yang tinggal di Wilayah prakiraan curah hujan tinggi disarankan untuk menanmpung air hujan guna menambahkan ketersediaan air untuk memenuhi kebutuhan di musim kemarau.

Halaman:

Editor: Alfridus Ciompah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x