Air Melimpah Warga Kecamatan Miomafo Barat TTU, Sangat Bangga

- 31 Mei 2022, 08:35 WIB
Foto : Masyarakat Kecamatan Miomafo Barat
Foto : Masyarakat Kecamatan Miomafo Barat /

Realitasttu.com-Proyek SPAM Jaringan Perpipaan Desa Manusasi, kecamatan Miomaffo Barat menuju Desa Batnes, Kecamatan Musi, Kabupaten Timor Tengah Utara, Provinsi Nusa Tenggara Timur, yang telah selesai dibangun menjadi berkat tersendiri bagi masyarakat setempat.

Pasalnya, dengan bantuan jaringan air bersih dari pemerintah kabupaten TTU itu, masyarakat di desa Batnes dan sekitarnya saat ini semakin mudah mengakses air bersih.

Dominikus Fallo, salah satu warga di dusun C Leo Na'i, Desa Batnes menyampaikan terima kasih serta apresiasinya kepada Pemkab TTU yang telah berkenan membangun jaringan air bersih di desanya.

Menurut Dominikus, jaringan air bersih tersebut sangat bermanfaat dalam membantu memenuhi kebutuhan mereka sehari-hari.

" Kami sangat bersyukur dan berterima kasih kepada pemda yang sudah membantu kami, " ungkap Dominikus.

Dikisahkan Dominikus, sebelum adanya jaringan air bersih, masyarakat desa Batnes selama ini harus rela menempuh jarak sekitar 2 kilometer untuk mengambil air bersih dari sumber mata air yang ada guna memenuhi kebutuhan mereka.

Selain sumber air yang jauh, lanjut Dominikus, saat memasuki musim kemarau mereka juga harus rela merogoh kocek untuk membeli air bersih dengan harga Rp. 5.000 per 20 liter air bersih.

" Kami juga bersyukur karena mama-mama disini tidak lagi ambil air jauh-jauh, anak-anak juga tidak terlambat masuk sekolah lagi hanya karena masih ambil air di sumber, " tuturnya.

Hal senada dikatakan Alfonsus Naif, salah satu warga desa Batnes lainnya.

Halaman:

Editor: Agustinus Abatan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah