Sekda Johanes Andes Berharap Belu Bisa Penuhi Kuota 459 Farmasi P3K

- 18 November 2023, 12:26 WIB
Foto : Sekda Belu
Foto : Sekda Belu /

Realitasttu.com - Sekretaris Daerah Kabupaten Belu, Johanes Andes Prihatin, SE., M.Si berharap Belu bisa memenuhi target 459 formasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja atau PPPK tahun 2023 sesuai yang ditetapkan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN RB).

Hal itu disampaikan Sekda Johanes disela-sela pemantauan pelaksanaan ujian PPPK yang diperuntukkan bagi tenaga pendidik dan tenaga kesehatan diwilayah perbatasan RI-RDTL, Kabupaten Belu, Jumat, 10 November 2023, di SMKN 1 Atambua.

“Ujian tes P3K akan dilaksanakan sampai dengan hari senin. Jadi secara bergiliran dan bergantian para peserta melaksanakan ujian dan kita harapkan agar kuota 459 yang sudah ditetapkan itu kita bisa penuhi,” ungkap Sekda Johanes.

Disampaikan Sekda Belu, untuk sesi yang dilaksanakan saat ini dirinya bersama Wakil Bupati Belu melakukan peninjauan terhadap 80 orang peserta tes untuk formasi guru dan kesehatan dan dilanjutkan pada hari Minggu dan Senin.

“Dari jumlah peserta sekitar 823 orang, terdapat 23 orang peserta yang tidak mengikuti ujian karena sudah lulus passing grade. Jadi yang bersangkutan itu langsung di dilakukan pemberkasan bersama-sama dengan yang peserta yang lulus saat ini,” jelasnya.

Baca Juga: Satgas Polri Sudah Tangkap 7.566 Tersangka Kasus Narkoba

Ia menambahkan, ada satu peserta yang mengikuti tes di Kediri dan kita sudah bersurat dan berkoordinasi dengan BKN Wilayah 2 Surabaya agar mereka menyelenggarakan tes disana.

Halaman:

Editor: Yulius S. Amuna


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah