Upacara Sertijab 3 Perwira di Polres TTU Dipimpin Langsung Kapolres TTU

- 19 Maret 2024, 14:18 WIB
Berlangsungnya Sertijab (Foto : Agus Realitasttu.com)
Berlangsungnya Sertijab (Foto : Agus Realitasttu.com) /

Realitasttu.com - Pada hari ini Selasa, 19 Maret 2024 Kepolisian Resort Timor Tengah Utara (Polres TTU) melangsungkan upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kasat Reskrim, Kasatres Narkoba, pengambilan sumpah jabatan dan pengukuhan Kapolsek Biboki Anleu, berlangsung di Lapangan Upacara Polres TTU, yang dipimpin oleh Kapolres TTU, AKBP Moh Mukhson, S.H., S.I.K., M.H.

Hadir Dalam Kegiatan Upacara tersebut yakni, Wakapolres TTU, Para Perwira Polres TTU, Anggota Polres TTU, Pengurus Bhayangkari Cabang Kefamenanu, dan Pers.

Pengambilan Sumpah Jabatan Oleh Kapolres TTU Berdasarkan Lampiran Keputusan Kapolda NTT No. KEP/142/ III / 2024 sbb :

1. Kasat Reskrim : Iptu Muhammad Luthpi Asryan, S.Tr.K
2. Kasatres Narkoba : Iptu Markus Tameno
3. Kapolsek Biboki Anleu : AKP Kristian Kase

Baca Juga: KPU dan Bawaslu Tidak Mengindahkan Undangan DPRD TTU Terkait Laporan AMPD Tentang Dugaan PSU Ilegal

Dalam Sertijab tersebut Kapolres TTU, AKBP Moh.Mukhson, S.H., S.I.K., M.H, melalui sambutannya mengatakan, sebagai insan manusia sudah sepatutnya memanjatkan puji syukur kehadirat Tuhan yang Maha Esa, karena atas berkah rahmat hidayahnya, semua masih dalam keadaan sehat.

"Sebagai Insan manusia sudah sepatutnya kita selalu memanjatkan puji syukur atas kehadirat Tuhan yang Maha Esa kerena atas berkah rahmat hidayahnya kita dapat berkumpul di tempat ini dalam keadaan sehat," ujar Kapolres TTU.

Lanjut ia mengatakan, Pergantian atau mutasi jabatan merupakan hal yang lumrah di lingkungan Polri demi menciptakan SDM Polri yang unggul sehingga sudah sepatutnya kita syukuri.

Baca Juga: Bawaslu dan KPU Tak Hadiri RDP, Pimpinan DPRD TTU Kecewa dan Bersurat ke DKPP RI

Halaman:

Editor: Agustinus Abatan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x