Ribuan Massa Hadiri Kampanye Calon DPR RI Martinus Siki di Bikomi Selatan, PKB Komitmen Menangkan Pemilu 2024

- 4 Januari 2024, 07:31 WIB
Calon DPR RI Martinus Siki, SH.MH Kampanye terbatas empat titik di Kecamatan Biboki Selatan, pada Rabu, 4 Januari 2024.
Calon DPR RI Martinus Siki, SH.MH Kampanye terbatas empat titik di Kecamatan Biboki Selatan, pada Rabu, 4 Januari 2024. /Fridus Ciompah /Realitasttu.com

Realitasttu.com - Calon Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Martinus Siki, gelar kampanye terbatas di Desa Naiola Timur, Kecamatan Bikomi Selatan, Timor Tengah Utara (TTU), Nusa Tenggara Timur (NTT), Rabu, 3 Januari 2024. 

Terpantau kegiatan kampanye calon DPR RI dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dihadiri kurang lebih 3 ribu pendukung di Desa Naiola Timur, Naiola, Oelami dan Kiusili.

Matinus Siki, SH.,MH yang hadir di tengah-tengah masyarakat itu mengungkapkan, kampanye yang dilakukan merupakan kampanye perdana di tanah Kelahiran sendiri. 

Baca Juga: KPU TTU Lakukan Penyortiran dan Pelipatan Surat Suara Pemilu 2024

Dikatakan kehadiran dirinya bersama para caleg dari Kabupaten, Provinsi dan Pusat untuk meminta restu dan dukungan masyarakat. 

"Hari ini kami hadir disini meminta restu kepada bapak, Ibu agar pemilu tanggal 14 Februari bisa ke TPS (Tempat Pemungutan Suara) pilih caleg dari PKB dan DPR RI saya sendiri, " ungkap Putra asal Desa Napan, Kecamatan Bikomi Utara itu. 

Martinus Siki disambut secara adat di Desa Naiola Timur, Kecamatan Bikomi Selatan.
Martinus Siki disambut secara adat di Desa Naiola Timur, Kecamatan Bikomi Selatan. Realitasttu.com

Lebih lanjut Martinus mengungkapkan, dirinya berkomitmen bersama para caleg di Kabupaten TTU akan tetap mempertahankan kursi di legislatif bahkan menambah kursi. 

"PKB akan mempertahankan kursi PKB dan juga menambahkan kursi di DPR RI dan juga DPRD Kabupaten dan Provinsi," tutur Martinus Siki. 

Halaman:

Editor: Alfridus Ciompah


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah