Keterbatasan Akses Layanan Kesehatan Bagi Warga, Satgas Yonkav 6 NK Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis

- 15 April 2024, 13:59 WIB
Berlangsungnya pemeriksaan kesehatan gratis bagi warga Desa Manusasi (Foto : Agus Realitasttu.com)
Berlangsungnya pemeriksaan kesehatan gratis bagi warga Desa Manusasi (Foto : Agus Realitasttu.com) /

Realitasttu.com - Seringkali adanya keterbatasan akses layanan kesehatan, Satgas Pamtas RI-RDTL, Yonkav 6 Naga Karimata menggelar pemeriksaan kesehatan gratis bagi masyarakat Desa Manusasi, Kecamatan Miomaffo Barat, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) Provinsi NTT, Senin,15 April 2024.

Akses terhadap layanan kesehatan di daerah Manusasi seringkali terbatas, sehingga masyarakat sulit melaksanakan konsultasi kesehatan.

Oleh karena itu, Satgas Yonkav 6/Naga Karimata mengambil peran penting dalam menyediakan layanan kesehatan bagi masyarakat.

Baca Juga: Diterlantarkan Suami di Tengah Hutan, IRT Asal Desa Manamas Berhasil Diselamatkan Bhabinkamtibmas

Dansatgas Yonkav 6/Naga Karimata, Letkol Kav Ronald Tampubolon, S.H., M.Han., meluncurkan misi kesehatan di daerah Manusasi. Misi ini bertujuan untuk meningkatkan aksesibilitas dan kualitas layanan kesehatan bagi seluruh masyarakat, termasuk mereka yang tinggal di daerah terpencil dan sulit dijangkau.

"Program ini merupakan bentuk kepedulian Satgas Yonkav 6/Naga Karimata terhadap masyarakat di daerah perbatasan. Program ini juga bertujuan untuk memberikan perlindungan kesehatan kepada masyarakat di daerah perbatasan," ungkap Dansatgas Yonkav 6/Naga Karimata.***

Editor: Agustinus Abatan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x