Operasi Pencarian Korban Kapal Cantika 77 Resmi Ditutup, TIM SAR Minta Maaf 17 Korban Belum Ditemukan

- 5 November 2022, 06:28 WIB
Kepala Kantor SAR Kelas A Kupang, I Putu Sudayana, Kepala Pelaksana BPBD NTT, Ambrosius Kodo, dan Kasi OPS Kasrem 161/Wira Sakti Kupang, Kolonel Inf. Horas Sitinjak saat memimpin rapat penutupan operasi SAR, Rabu (2/11/2022). (victorynews.id/kekson salukh)
Kepala Kantor SAR Kelas A Kupang, I Putu Sudayana, Kepala Pelaksana BPBD NTT, Ambrosius Kodo, dan Kasi OPS Kasrem 161/Wira Sakti Kupang, Kolonel Inf. Horas Sitinjak saat memimpin rapat penutupan operasi SAR, Rabu (2/11/2022). (victorynews.id/kekson salukh) /

 

Realitasttu.com - Operasi pencarian korban tragedi terbakarnya Kapal Cantika 77 Resmi ditutup.

Penutupan operasi pencarian tehadap 17 Korban yang belum ditemukan ini atas kesepakatan berbagai pihak.

Dikatakan penutupan operasi pencarian
terhadap 17 korban kapal Cantika 77 dilakukan atas kesepakatan Kepala Kantor SAR Kelas A Kupang, I Putu Sudayana bersama unsur SAR terkait yang dibuktikan dengan penandatanganan kesepakatan bersama.

Baca Juga: Penjual Makanan Ringan Diamankan Polres Metro Depok Akibat Lecehkan Bocah Perempuan

Kepala Kantor SAR Kelas A Kupang, I Putu Sudayana mengatakan pihaknya menyampaikan permohonan maaf karena belum menemukan korban yang lain.

"Operasi SAR terhadap korban KM Cantika Express 77 kita tutup hari ini. Kami memohon maaf karena kami belum berhasil menemukan para korban," katanya dalam rapat penutupan operasi SAR, Rabu, 2 November 2022 petang, dikutip Realitasttu.com dari VictoryNews.id.

Baca Juga: Mahfud MD: TV Swasta Masih Siaran Melalui Analog Bisa Dianggap Ilegal

Lebih lanjut menurut Putu, penutupan operasi pencarian yang dilakukan pihaknya sudah sesuai Regulasi yang berlaku.

Halaman:

Editor: Alfridus Ciompah

Sumber: victorynews.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah