Curah Hujan Tinggi, Jalan Batas Negara Terancam Putus

- 4 Maret 2023, 04:49 WIB
Jalan Batas Negara Teraancam Putus ( Foto : Abatan Realitasttu.com)
Jalan Batas Negara Teraancam Putus ( Foto : Abatan Realitasttu.com) /

Realitasttu.com - Jalan menuju perbatasan negara Indonesia dan Timor Leste, yang ada di Desa Faenake, Kecamatan Bikomi Utara, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), terancam putus.

Jalan tersebut terancam putus akibat curah hujan yang tinggi dimana mengakibatkan longsor pada stengah bagian jalan yang membuat jalan semakin sempit.

Dari pantauan media ini, pengguna jalan kesulitan saat melintasi jalan tersebut akibat kondisi jalan yang semakin sempit.

Baca Juga: Wajibkan SMA dan SMK Masuk Sekolah Jam 5 Pagi, Jejaring Indonesia Surati Presiden RI

Kepala Dinas (Kadis) PUPR, Januarius Salem, ST, saat dijumpai awak media di ruang kerjanya mengatakan bahwa, mengenai kerusakan jalan yang terjadi, pihaknya telah koordinasikan dengan balai jalan, dan untuk titik tersebut balai jalan telah menyampaikan bahwa, telah dilakukan penyelidikan tanah, dan tahun ini akan ditangani dengan baik.

"Kami sudah koordinasikan dengan balai jalan dan balai jalan menyampaikan telah menyelidiki tanah itu dan akan dikerjakan dengan baik tahun ini," ujar Kadis PUPR, Januarius Salem, ST.***

 

Editor: Agustinus Abatan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x