Terkait Kebakaran Lapak Sembako di Pasar Baru Kefamenanu, Ini Kata Pemilik Lapak

- 1 November 2023, 21:07 WIB
Ibu Darwini Sinosi, Pemilik Lapak di Pasar Baru Kefamenanu, yang terbakar (Foto : Agus Realitasttu.com)
Ibu Darwini Sinosi, Pemilik Lapak di Pasar Baru Kefamenanu, yang terbakar (Foto : Agus Realitasttu.com) /

Realitasttu.com - Mengenai kebakaran yang terjadi di Pasar Baru Kefamenanu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Provinsi NTT.

Ibu Darwini Sinosi, salah satu pemilik lapak Sembako yang terbakar di Pasar Baru Kefamenanu, saat dijumpai awak media, Rabu 1 November 2023 mengatakan bahwa, saat kebakaran mereka sedang kembali ke rumah, dan sekitar 20 menit kemudian dia mendapat telfon kalau ada lapak sembako mereka terbakar.

"Saat kebakaran kita juga tidak tau karena kita ada kembali ke rumah, terus sekitar 20 menit kemudian kita dapat telfon kalau lapak kita ada terbakar," ujar Ibu Darwini Sinosi, Pemilik lapak sembako.

Ia juga menambahkan bahwa lapak sembako yang terbakar itu merupakan satu-satunya usaha mereka dan dengan tangisan ia berharap semoga Pemerintah Daerah (Pemda) bisa memperhatikan kondisi mereka saat ini.

"Lapak sembako yang terbakar ini satu-satunya usaha kami, dan saya harap pemerintah bisa memperhatikan kondisi kami saat ini," ungkapnya.

Baca Juga: Agar Ginjal Tetap Sehat, Konsumsi Beberapa Makanan Dibawah Ini

Lanjut Ibu Darwini menjelaskan, selama ini hasil dari penjualan lapak sembakonya itu yang dapat membantunya membiayai orangtuanya di kampung, karena ia merupakan tulang punggung keluarga.

Halaman:

Editor: Agustinus Abatan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x